Pada hari Rabu, 24 mei 2023, tim pengendalian resiko lingkungan kantor kesehatan pelabuhan kelas II Pekanbaru melakukan pengawasan sanitasi di tempat pemberangkatan jamaah haji yang akan berangkat ke Tanah Suci.
Tim pengendalian resiko lingkungan melakukan pengawasan sanitasi dengan mengecek kondisi fasilitas yang ada di Embarkasi haji antara, seperti ruang tunggu, ruang pemeriksaan kesehatan, ruang vaksinasi, ruang isolasi, ruang ibadah, toilet, dapur, gudang, dan tempat pembuangan sampah. Mereka mengukur suhu, kelembaban, pencahayaan, ventilasi, dan kebersihan dari setiap fasilitas. Mereka juga mengambil sampel air, makanan, dan minuman untuk dianalisis di laboratorium. Pengawasan dan pemeriksaan kesehatan lingkungan ini bertujuan untuk menjaga kondisi sanitasi asrama haji dan fasilitas2 yang disediakan dari faktor risiko yang dapat menimbulkan penyakit bagi CJH dan petugas sendiri. Selain pengawasan sanitasi juga dilakukan pengawasan dan pengamatan vektor dan binatang pembawa penyakit.
Hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya pencegahan dan pengendalian faktor risiko penyakit di lingkungan asrama haji Embarkasi Haji Antara Provinsi Riau.