Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pekanbaru menyumbang tenaga dokter dalam upaya mendukung Program Pemerintah Provinsi Riau dalam membuka layanan Rumah Vaksin 24 Jam di Provinsi Riau.
Pada hari ini Minggu 10 April 2022 Pemerintah Provinsi Riau dihadiri oleh Asisten I Provinsi Riau dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau beserta jajaran kembali meresmikan Cabang Rumah Vaksin di Provinsi Riau yang bertempat di Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Riau.
Menurut Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Poltekkes Kemenkes Riau Ns. Wiwik Delvira, S.Kep, M.Kep dibukanya rumah Vaksin di Poltekkes Kemenkes Riau ini sebagai cara kita mendukung program pemerintah Provinsi Riau dalam upaya percepatan vaksinasi covid-19 terutama Dosis Lanjutan (Booster) bagi masyarakat di Provinsi Riau. Dalam hal ini kita butuh sinergi dan kerjasama dari teman-teman Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pekanbaru khususnya untuk tenaga dokter yang akan bertugas di Rumah Vaksin Poltekkes Kemenkes Riau ini.
Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pekanbaru dr. Aryanti, MM, MKM pun menyambut baik program tersebut dan langsung menugaskan tenaga Dokter yang ada di KKP Kelas II Pekanbaru secara bergantian untuk bertugas di Cabang Rumah Vaksin Provinsi Riau tersebut.
Semoga dengan sinergi dan kerjsama yang baik antar lintas sektor ini dapat mendukung upaya percepatan vaksinasi covid-19 khususnya dosis lanjutan (booster) di Provinsi Riau.
Salam Sehat
Humas KKP Kelas II Pekanbaru